Minggu, 31 Mei 2020

Pembagian Tempat Cuci Tangan guna cegah COVID -19 di Desa Geser Kecematan Seram Timur



Flamboyan Comunity City, Geser 31-05-2020: Upaya Untuk mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid 19, Pemerintah Desa Geser, Kecamatan Seram Timur, Kabupaten Kabupaten Seram Bagian Timur menyerahkan tempat cuci tangan ke tempat fasilitas umum dan rumah ibadah. Kepada  Flamboyan Comunity City Perwakilan Pemerintah Desa Kasi Pemerintahan dan Pembangunan,  Bapak Jaelani Azan biasa di sapa Aba lani  mengatakan Pembagian tempat cuci tangan sebagai wujud kepedulian kami guna pencegahan virus corona. Sebab seperti yang kita ketahui bersama wabah virus ini semakin merajalela tanpa memandang miskin atau kaya." Minggu 31 Mei 2020.
Dia mengharapkan dalam masa penanganan dan upaya pencegahan virus corona ini masyarakat diharapkan proaktif mengikuti protokol pemerintah melalui imbauan yang disampaikan pemerintah kabupaten.Selain membagikan tempat penampungan dan tempat cuci tangan Pemerintah Desa Geser selalu aktif menyosialisasikan cara pencegahan virus corona dan gejala dampak dari penyakit mematikan tersebut.
 Di tengah merebaknya virus corona yang terjadi di seluruh dunia saat ini, pihaknya terus mewanti-wanti kepada warga agar jangan berpergian keluar kota guna menghindari penyebaran virus corona, pungkasnya. (Flamboyan city.id)

Sabtu, 16 Mei 2020

PEMBUATAN GAPURA DALAM RANGKAH MENYAMBUT BULAN KEMENANGAN 1 SYAWAL 1441 H


 

V FLAMBOYAN : Kemeriahan menyambut Hari Kebesaran umat Islam, Idul Fitri 1441Hijrah mulai dirasakan, memasuki minggu terakhir di Bulan Ramadhan. Mulai dari persiapan membuat kue lebaran, hinga menghias rumah. Bahkan dijumpai di sudut rumah masyarakat mulai menghias rumah, bahkan ada yang membuat gapura 1 Syawal yang dihiasi dengan aneka lampu warna warni. Seperti warga di dusun cemara. Mereka saling bekerjasama membangun gapura di jalan untuk memeriahkan menyambut hari kemenangan Idul Fitri, 1 Syawal 1441 H. 

Salah seorang warga  dusun cemara suken mengatakan gapura yang dibangun secara gotong royong, baik dari pendanaan maupun pekerjaan. Gapura yang dihiasi dengan lampu juga dicat dengan tema lebaran dengan bentuk kubah mesjid yang dibuat dari triplek dan di cat. Selain warga, kalangan masyarakat yang mampu juga menyambangkan dananya untuk membangun gapura ini.

Kemeriahan dalam menyambut bulan kemenangan tahun ini, disambut antusias oleh warga. "Semoga dalam bulan yang penuh berkah ini kita senantiasa di rahmati oleh Allah," tutur suken. [harian Flamboyan v]

Selasa, 12 Mei 2020

Menyambut Bulan Kemenangan 1441 H




Menyambut kedatangan hari raya Idul Fitri 1441 hijriah, dusun cemara, Kecamatan Seram Timur, menghiasi jalan-jalan sepanjang dusun, dengan berbagai lampu hias
Hal ini dilakukan oleh warga setempat, untuk memeriahkan bulan suci Ramadhan menyambut malam lailatul qadar dan malam takbir nanti.
JIKEN, salah satu warga dusun cemara mengatakan, moment ini sudah menjadi tradisi dan agenda program tahunan setiap lebaran tiba.“Terpasangnya lampu ini untuk menyambut kemenangan di hari yang fitri nanti, sebagai wujud kecintaan warga muslim dalam menjalankan ibadah puasa,” tuturnya.
Sementara itu, Sukhen kepada Flamboyon.blogspot.com menuturkan, bahwa dia bahagia atas pemasangan lampu di sepanjang jalan desa. Menurutnya ini bukti kecintaan warga dalam menjalankan ibadah bulan puasa untuk menyambut hari kemenangan di Lebaran Idul fitri.
“Momen ini bukti kecintaan warga dusun , dalam meyambut bulan suci ramadhan dan hari raya Idul Fitri. Dan lampu-lampu tersebut untuk memeriahkan semangat dalam menjalankan ibadah puasa,” tutup Sukhen sapaan akrab . Selasa (12/05/2020).
#Editor Tuger